Kamis, 21 Januari 2010

Wisata Ke Banyuwangi



HAri minggu tanggal 10 Januari 2010 yang lalu siswa kelas 7, 8, dan 9 Bilingual mengadakan wisata ke Kota Banyuwangi. Wisata ini tujuannya untuk refresing setelah siswa bilingual melaksanakan UAS semester ganjil tahun 2009-2010.
kegiatan ini dimulai pagi jam 7 langsung berangkat dengan menggunakan 3 mobil. langsung menuju tempat wisata kalibendo, disana siswa bilingual dapat menikmati indahnya alam pegunungan dan jernihnya air sungai. ketika bermain-main di air sungai itulah sering diantara mereka jatuh ke air karena licinnya batu berlumut.
kemudian jalan-jalan dilanjutkan ke Taman Suruh yang merupakan tempat wisata yang cukup indah dengan tempat pemandian yang sangat jernih airnya. siswa-siawa dan guru pendamping banyak yang renang dipemandian tersebut. tapi mandinya tidak bertahan lama karena airnya duiiiinginnnn.
setelah itu dilanjutkan tempat belanja,(penulis tidak tahu nama tempanya) disana pada memborong makanan dan pakaian untuk oleh-oleh dirumah.
tepat jam 5 sore semua rombongan sudah sampai lagi di asembagus. Huft seneng sekali rasanya ............

0 komentar:

Posting Komentar